Tampilkan postingan dengan label Fakta dan Mitos Perkutut. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Fakta dan Mitos Perkutut. Tampilkan semua postingan

Minggu, 12 Desember 2021

Ini Mitos Dalam Membeli Perkutut dikalangan Masyarakat Jawa, Anda Percaya?

Ini Mitos Dalam Membeli Perkutut dikalangan Masyarakat Jawa, Anda Percaya? - Memang dalam memelihara burung perkutut ada banyak mitos dan bahkan mistis yang sering beredar. Bukan saja pada burung perkutut nya, bahkan dalam membeli perkutut pun konon kabarnya ada mitosnya.

Mitos Dalam Membeli Perkutut dikalangan Masyarakat Jawa


Ini Mitos Dalam Membeli Perkutut dikalangan Masyarakat Jawa, Anda Percaya? - Memang dalam memelihara burung perkutut ada banyak mitos dan bahkan mistis yang sering beredar. Bukan saja pada burung perkutut nya, bahkan dalam membeli perkutut pun konon kabarnya ada mitosnya.


Untuk mitos dalam membeli perkutut yang umum disebutkan adalah jangan melakukan tawar menawar ketika membeli perkutut. Atau jangan menawar perkutut dengan harga yang terlalu ekstrem. Ada lagi yang menyebutkan bahwa masih boleh menawar perkutut namun menawar sekali saja, jangan lebih.

Nah, lalu apa yang terjadi jika pantangan mitos dalam membeli perkutut tersebut dilanggar, ada banyak akibatnya. Konon katanya, jika mitos tersebut dilanggar yang terjadi adalah perkutut bisa berubah suaranya. Yang awalnya suarangya bagus namun ketika sampai rumah suaranya menjadi tidak enak lagi. Dan bahkan akibat yang paling buruk bisa membawa perkutut pada kematian.

Mitos-mitos perkutut seperti di atas sebenarnya jika ditelaah lebih dalam lagi mengandung nilai filosofi dan petuah yang sangat dalam. Petuahnya adalah jika Anda menawar burung perkutut berkali-kali, itu artinya Anda belum atau tidak benar-benar suka pada perkutut tersebut. Nah, jika Anda memaksakan hal tersebut dan perkutut berhasil Anda miliki, karena Anda tidak benar-benar suka, maka perkutut bisa jadi akan terlantar.

Para leluhur kita mungkin menghindari hal-hal seperti itu untuk menjaga perkutut itu sendiri. Karena biasanya orang yang suka pada suatu maka dia tidak akan berpikir berbelit-belit untuk membelinya. Maka dari itu, sebaiknya jika Anda ingin membeli perkutut pastikan Anda benar-benar senang terhadap perkutut tersebut. Agar perkutut tidak terlantar dan tetap mendapatkan kasih sayang dari ndoronya.

Senin, 04 Oktober 2021

Ciri Ciri Perkutut Lokal Yang Bagus terlihat dari fisiknya

Ciri ciri Perkutut Bagus, Perkutut jawa (Geopelia striata) adalah spesies burung dalam suku Columbidae, dari genus Geopelia.Perkutut jawa (sering kali di sebut dengan perkutut lokal) memiliki tubuh berukuran kecil (21 cm). Tubuh ramping, ekor panjang. Kepala abu-abu, leher dan bagian sisi bergaris halus, punggung coklat dengan tepi hitam. Bulu sisi terluar ekor kehitaman dengan ujung putih. Iris dan paruh abu-abu biru, kaki merah jambu tua. Hidup berpasangan atau kelompok kecil. Makan di permukaan tanah. Kadang berkumpul untuk minum di sumber air.




Cara Memilih Perkutut Lokal Yang Bagus

Bagi kawan-kawan kicau mania sekalian yang ingin mendapatkan Perkutut Ombyokan Berkualitas tentunya ada beberapa hal yang perlu di perhatikan, agar nantinya dapat menghasilkan Perkutut Gacor atau berkualitas manggungnya, berikut ini beberapa tips yang dapat anda perhatikan sebagai bahan patokan anda dalam memilih Perkutut Ombyokan:


Perkutut Lokal Jantan

1. Raba bagia supitnya dengan ibu jari atau jari telunjuk (tulang di daerah dubur diantara pangkal paha) Jika jantan maka saat diraba supitnya akan terasa sempit juga keras cara ini hanya bisa digunakan untuk perkutut yang berumur 4 bulan ke atas karena jika umur kurang dari 4 bulan bagi yang masih awan akan kesulitan membedakanya sebab sebelum piyikan jantan sebelum umur 4 bulan supitnya relatif masih renggang. Namun ada kalanya ada supit perkutut jantan yang letaknya tidak sejajar alias panjang sebelah biasanya penggemar perkutut akan menghindarinya karena di anggap cacat meskipun  suara manggungnya bagus.

2. Dilihat dari bentuk kepala pada perkutut jantan bentuknya lebih besar dan agak bulat cenderung lonjong.

3. Sedangkan saat dilihat dari bentuk dan sorot matanya perkutut jantan terlihat lebih menonjol dan sorot matanya tajam dan jarak mata dengan paruh lebih jauh juga posisi mata sejajar dengan garis tengah paruhnya.

4. Dari ukuran tubuh perkutut jantan cenderung lebih besar

5. Selanjutnya di dengar dari suara manggungnya perkutut jantan lebih keras, namun jangan dibandingkan dengan perkutut bangkok.

Ciri-ciri Burung Perkutut Bagus untuk Dipelihara

Burung perkutut yang bagus mempunyai tubuh yang kekar. Ada banyak sekali perkutut yang mempunyai karakteristik berbeda. Di bawah ini adalah beberapa ciri burung perkutut yang bagus untuk Anda pelihara di rumah:

1. Memiliki Ukuran Kepala yang Besar

Pertama-tama, carilah burung yang memiliki kepala besar. Perkutut yang memiliki kepala besar umumnya memiliki otak yang lebih besar dan pintar, serta menjadikannya lebih mudah untuk Anda latih.

2. Tubuh yang Besar dan Kekar

Perkutut yang mempunyai tubuh besar dan kekar adalah salah satu ciri burung yang bagus untuk Anda pelihara. Tubuh perkutut yang besar merupakan salah satu tanda ketahanan tubuhnya kuat dan tidak akan mudah sakit.

3. Paruh Burung yang Panjang

Burung perkutut yang mempunyai paruh panjang umumnya akan mengeluarkan suara lebih merdu. Tidak hanya itu saja, perkutut dengan paruh panjang akan cenderung lebih sering mengeluarkan suara dan tidak diam begitu saja.

4. Leher Warna Abu-Abu

Meskipun setiap perkutut mempunyai corak yang berbeda, burung perkutut yang bagus jenisnya biasanya mempunya bulu di leher yang berwarna abu-abu yang melingkar dan menutupi leher dengan indah.

5. Punggung yang Menonjol

Perkutut yang bagus juga akan mempunyai punggung yang menonjol apabila terlihat dari samping. Punggung tersebut menandakan bahwa tubuhnya mempunyai kekuatan tulang yang bagus.

6. Dada Membusung

Burung perkutut yang sehat juga biasanya mempunyai dada yang membusung. Dada membusung tersebut merupakan tanda bahwa kemampuan bernapasnya yang sangat baik dan tidak akan mudah untuk sakit.

7. Fisik yang Proporsional

Sama seperti makhluk hidup yang lainnya, burung perkutut yang bagus juga memiliki fisik yang proporsional. Tubuh yang proporsional adalah salah satu tanda bahwa perkutut tersebut sehat dan tidak mempunyai gangguan atau masalah pada tubuhnya.


Rabu, 25 Agustus 2021

Berikut ini adalah Cara Membedakan Perkutut Jantan dan Betina Paling Mudah

Ciri Perkutut Jantan dan Betina– Bagi perkutut mania yang sudah senior, tentu sangat paham betul tentang perbedaan perkutut jantan dan betina. Namun yang masih pemula, memahami dan megetahui ciri perkutut jantan dan betina ini tentu bukan perkara mudah. Karena ada beberapa cara membedakan perkutut jantan dan betina yang harus dipahami secara mendalam.

 

ciri fisik perkutut jantan dan betina
Ciri fisik perkutut jantan dan betina

Pengetahuan mengenai perbedaan perkutut jantan dan betina ini sangat penting sekali bagi kung mania, apalagi jika memliki niat beternak perkutut. Maka dari itu, di bawah ini akan kami sampaikan beberapa hal mengenai perbedaan perkutut jantan dan betina, silahkan di simak di bawah ini.

 

Ciri Perkutut Jantan dan Betina

Ada banyak sekali ciri fisik perkutut jantan maupun betina yang bisa dijadikan sebagai patokan untuk menentukan perkutut jantan atau betina. Di bawah ini ada beberapa ciri yang bisa Anda perhatikan.

1. Ciri-Ciri Perkutut Jantan

- Jarak tulang dada dengan supit urang dekat

- Cengkraman kaki lebih kuat

- Jika leher ditarik berontak

- Supit udang rapet, lancip dan keras

- Supit udang lancip keras

- Bentuk sayap melengkung

- Pupur (bulu abu-abu dikepala) penuh atau luas

- Sorot mata tajam dan terlihat galak

- Bentuk kepala datar dan lonjong

- Paruh lebih lonjong dan datar

- Paruh panjang dan tebal

- Menggunakan bandul ditaruh dikepala jika bandul maju mundur berarti jantan

- Garis belahan paruh Perkutut jantan sejajar dengan mata

- Jarak kedua kaki jika nangkring rapat

- Body tubuh lebih besar, mantap, tegap, dan panjang

- Bagian ekor akan mengembang jika dikibas-kibaskan

- Posisi paruh ketika kawin akan membuka ke atas seperti mengajari meloloh

- Ruas jari kaki lebih tebal

- Perkutut akan mbekur mbekur dan mengangguk-angguk jika birahi

- Posisi di atas ketika kawin

 

2. Ciri-Ciri Perkutut Betina

- Jarak tulang dada dengan supit udang renggang

- Cengkraman jari kaki lebih lemah

- Jika leher ditarik pelan diam saja

- Supit udang renggang tumpul dan lembek

- Supit udang rapet tumpul dan lembek

- Sayap lurus jika direntangkan

- Pupur tidak luas, kurang dari 60%

- Sorot mata lebih redup/sayu

- Bentuk kepala bulat seperti koin

- Mempunyai paruh yg pendek & tipis

- Garis belahan paruh Perkutut betina berada dibawah mata

- Jarak kedua kaki ketika nangkring agak melebar

- Bentuk ukuran tubuhnya lebih kecil dan bulat

- Jika dikibas-kibaskan bentuk ekor mengembang tapi tidak terlalu lebar

- Saat proses kawin, paruh betina akan dimasukkan kedalam paruh Perkutut jantan seperti minta loloh

- Ruas kaki Perkutut betina terlihat lebih tipis

Cara Membedakan Perkutut Jantan dan Betina

Nah, di atas sudah kami sampaikan beberapa ciri ciri perkutut jantan dan betina. Kami kira memang agak sulit jika hanya mengetahui ciri-cirinya saja tanpa mengetahui step by step cara membedakan perkutut dan betina.

Maka dari itu, di bawah ini akan kami sampaikan beberap cara membedakan perkutut jantan yang mudah dan sederhana untuk para pemula. Silahkan diperhatikan di bawah ini.

1. Pupur Pada Kepala (Muka Perkutut)

Yang perlu diperhatikan pertama adalah pupur pada muka perkutut. Pupur atau warna putih pada muka perkutut lebih luas dan pada umumnya mencapai pelipis. Jika pupur pekutut lebih sedikit tidak begitu luas, maka bisa jadi perkutut ini betina.

Warna buku juga sdikit lebih terang. Untuk perkutut jantan, biasanya warna akan jauh lebih memudar dan tidak begitu cerah.

2. Supit Udang (Tulang Pubis)

Cara membedakan perkutut jantan dan betina selanjutnya adalah dengan meraba pada supit udang. Jika ketika Anda raba supit udang terasa lunak maka perkutut kemngkinan besar betina. Jika diraba supit udang rapet, lancip dan keras maka kemungkinan besar perkutut ini berkelamin jantan.

Ini harus diraba, tidak cukup jika hanya dilihat saja. Anda perlu meraba area tersebut dengan perlahan dan hati-hati. Jangan sampai membuat perkutut stres.

3. Bentuk Fisik dan Postur Tubuh

Cara membedakan selanjutnya adalah dengan melihat postur tubuh dari perkutut itu sendiri. Pada umumnya postur dan body perkutut jantan tubuh lebih besar, mantap, tegap, dan panjang.

Sedangkan untuk perkutut betina lebih terlihat agak kecil. Dan pergerakan biasanya juga tidak seagresif perkutut jantan. Perkutut betina cenderung lebih diam atau kuthuk dalam bahasa Jawa.

4. Pada Bagian Ekor

Cara selanjutnya adalah dengan melihat pada bagian ekor. Ekor perkutut jantan dan betina ada sedikit perbedaan. Untuk perkutut betina biasanya memiliki ekor yang agak pendek dan pada bagian ujung tulangnya biasanya memiliki semacam tempat untuk menaruh telur.

Berbeda dengan perkutut jantan yang biasanya memiliki ekor yang cukup panjang. Bentuk dan panjang ekor perkutut ini bisa dilihat langsung dengan mata.

5. Paruh dan Kepala

Untuk bentuk paruh, perkutut jantan memiliki bentuk paruh yang panjang, melengkung dan tebal. Sedangkan untuk perkutut betina bentuk paruh nya adalah pendek, lurus dan tipis.

Bentuk kepala perkutut jantan datar dan lonjong, dan biasanya lebih besar agak pipih. Sedangkan kepala perkutut betina lebih kecil dan lebih bulat dengan warna yang cenderung lebih gelap daripada perkutut jantan.

5. Suara dan Anggungan

Sudah lazim kita ketahui bahwa perkutut yang banyak dicari adalah perkutut jantan. Ini tentu karena kebanyakan perkutut jantan memiliki suara yang lebih besar dan ngebas dari pada perkutut betina. Ya meskipun ada juga perkutut betina yang manggungnya juga besar.

Selain suara anggungan yang lebih besar, perkutut jantan memiliki suara yang lebih keras dan lantang dan mudah nggacor. Karena sepertinya memang sifat alami dari perkutut jantan memang seperti itu.

Nah kawan kung mania semua, itulah beberapa ciri perkutut jantan dan betina yang bisa kami sampaikan. Uraian di atas kami dapatkan dari beberapa sumber yang mungkin saja bisa berbeda dengan sumber yang lainnya.

Jika para pembaca memiliki sumber yang lebih valid mengenai ciri perkutut jantan dan betina, monggo berbagi melalui kolom komentar untuk saling melengkapi.

Selasa, 17 Agustus 2021

Aura Mistis Perkutut Punden Beryoni di Makam Keramat

Ciri - Ciri Perkutut Punden Beryoni dan Tuahnya - Bagi penggemar perkutut katuranggan, istilah perkutut punden beryoni tentu bukan istilah yang asing. Perkutut punden adalah perkutut yang hidup di area pemakaman keramat atau petilasan keramat.

 

Ciri - Ciri Perkutut Punden Beryoni
Ciri - Ciri Perkutut Punden Beryoni

Perkutut punden yang hidup di makam keramat seperti ini biasnya dianggap memiliki yoni dan memiliki daya magis yang tinggi. Namun demikian tidak selalu perkutut yang tinggal di makam keramat lantas bisa disebut dengan perkutut punden beryoni.

Karena yoni pada perkutut punden ini lah kemudian banyak orang ingin memeliharanya. Padahal jika benar perkutut tersebut memiliki yoni, belum tentu perkutut tersebut berjodoh, selain itu belum tentu juga perkutut tersebut bisa membawa dampak positif bagi pemeliharanya. Perkutut punden ini biasanya dianggap memiliki khodam sehingga kadang-kadang orang juga menyebutnya sebagai perkutut berkhodam.

Lalu apa sebenarnya perkutut punden beryoni itu, apakah penjelmaan dari jin, setan, atau yang lainnya. Menurut beberapa ahli, perkutut punden beryoni itu ada beberapa versi penjelasan seperti di bawah ini :

1. Perkutut Punden Adalah Perkutut Peliharaan Makhluk Halus

Yang paling populer adalah bahwa perkutut punden itu adalah perkutut peliharaan makhluk halus. Tidak semua orang atau tukang pikat bisa mendapatkan perkutut seperti ini. Bahkan terkadang memerlukan ritual khusus untuk mendapatkan perkutut ini.

Perkutut seperti ini biasanya memiliki yoni dan tuah yang cukup tinggi. Sehingga tidak mudah juga untuk bisa memelihara perkutut jenis ini. Kadang jika sudah ditangkap dan di pelihara di rumah, jika tidak berjodoh akan ada hal-hal gaib yang terjadi. Bisa jadi perkutut ini diikuti oleh gaib, bisa juga perkutut berubah jadi ular dan hal gaib lainnya.

2. Perkutut Punden Adalah Perkutut Peliharaan Orang Linuwih

Ada lagi yang menyebutkan bahwa perkutut punden adalah perkutut peliharaan dari orang linuwih. Orang linuwih ini bisa tokoh pembabat satu daerah, raja atau orang-orang khusus lainnya. Biasnya orang-orang yang memiliki kemampuan lebih atau linuwih memiliki peliharaan kesayangan dan ketika sudah mati, peliharaan ini akan tetap setia dan menunggu tempat tertentu. Bisa di makam, atau petilasan atau tempat yang dianggap angker dan wingit.

Perkutut seperti ini adalah perkutut spesial yang sangat jarang sekali bisa didapatkan di saat sekarang ini. Perkutut ini juga banyak sekali diburu untuk dipelihara karena dianggap memiliki daya magis yang cukup tinggi dan kuat.

3. Burung Perkutut Punden Adalah Perwujudan Pusaka

Ada lagi yang menafsirkan bahwa perkutut punden adalah perkutut penjelmaan atau perwujudan dari pusaka-pusaka keramat jaman dulu. Pusaka seperti tombak, keris, mustika atau lainnya di masa lalu memang menjadi barang keramat saat ini. Dan, ada yang menyebut bahwa pusaka-pusaka jaman dulu yang hilang, di masa sekarang bisa berubah wujud salah satunya menjadi perkutut.

Karena merupakan perwujudan dari pusaka, maka tidak boleh sembarang orang memeliharanya. Atau jika ingin memeliharanya sebaiknya berkonsultasi dulu pada para ahli yang sudah senior. Biasanya akan disuruh mlakukan ritual berupa tirakat puasa atau lainnya. Intinya lebih baik berkonsltasi terlebih dahulu untuk menghidari hal-hal yang tidak baik.

Ciri - Ciri Perkutut Punden Beryoni

Ada beberapa karakteristik tertentu untuk sedikit membantu mengenali perkutut punden beryoni. Ada perilaku tertentu yang spesial, apa saja itu, simak di bawah ini :

1. Suka Tempat Sunyi Sepi Seperti Makam Keramat Atau Tempat Wingit

Perkutut ini sangat menyukai tempat yang sunyi sepi dan tenang. Biasanya di makam keramat, tempat wingit atau tempat lain yang sepi. Sepertinya habitat mereka di tempat-tempat tersebut. Namun demikian tidak serta merta juga bahwa perkutut yang tinggal di tempat tersebut lantas disebut perkutut punden beryoni. Orang-orang tertentu yang memiliki kelebihan yang bisa mengenalinya.

2. Perkutut Punden Suka Hidup Menyendiri

Ciri utama yang sering dijumpai dari perkutut punden adalah gaya hidupnya selalu hidup sendiri. Baik di area pemakaman keramat maupun tempat yang wingit, pada umumnya mereka selalu hidup sendiri. Hal ini bisa dikarenakan dari aura perkutut punden yang cukup besar sehingga perkutut lain tidak kuat bersanding dengan perkutut punden.

3. Suara Kecil Jarang Bunyi/ Manggung

Perkutut punden untuk urusan suara biasanya tidak sebesar atau sengebas perkutut lainnya. Suaranya cenderung kecil dan sangat jarang sekali manggung. Namun meski jarang manggung, perkutut punden sering dan biasa mbekur. Jarang manggung ketika perkutut punden sekali manggung maka perkutut lain biasanya akan diam seperti terpesona atau bisa jadi merasa minder dengan auranya.

4. Jinak dan Mudah Mendoro

Perkutut punden juga termasuk perkutut yang mudah jinak karena kebanyakan ketika sudah ditangkap perkutut ini cenderung diam. Selain mudah jinak (baca : Cara Menjinakkan Perkutut) perkutut ini juga sangat mudah mendoro pada tuannya. Ia seakan cepat mengenal dan beradaptasi dengan pemiliknya. Dengan catatan tentunya si pemilik memang berjodoh dengan perkutut punden.

Perkutut punden ini sangat sulit ditangkap. Jika hanya ditangkap dengan alat pikat dan jaring akan sangat sulit sekali. Biasanya hanya orang-orang yang memiliki kemampuan khusus untuk menangkap burung tersebut.

Perkutut seperti ini biasanya pilih-pilih kepada pemeliharanya. Jika berjodoh, burung perkutut ini akan datang sendiri kepada calon pemeliharanya. Yang sering terjadi, perkutut ini akan memberikan pertanda atau isyarat terlebih dahulu kepada orang yang ia pilih. Isyarat yang sering biasanya melalui mimpi atau pertanda lain yang menunjukkan perkutut ingin ikut dengan si pemelihara.

Jangan Memelihara Perkutut Punden

Jika Anda masih pemula, sebaiknya tidak usah berharap memelihara perkutut punden meskipun memiliki tuah yang tinggi. Atau meskipun sudah cukup lama di dunia perkutut, orang tua kita banyak yang menyarankan untuk tidak usah memlihara perkutut jenis ini.

Karena perkutut seperti ini biasanya akan meminta sesuatu sebagai tebusan. Permintaan tersebut bisa mudah bisa juga sangat sulit untuk dipenuhi. Karena biasanya berada di tempat wingit, jin penunggu biasanya meminta sesuatu. Bisa minta sesaji, ritual, atau bahkan tumbal. Di sinilah, sebaiknya tidak usah memelihara perkutut punden beryoni.

Baca juga : Perkutut Tidak Baik Dipelihara Menurut Mitos

Lalu bagaimana kalau berjodoh dengan perkutut ini, atau perkutut ini datang sendiri kepada kita. Kalau perkutut itu datang sendiri dan Anda mendapatkan isyarat bahwa perkutut itu ingin Anda pelihara, saran saya tetap jangan dipelihara.

Kenapa, karena perkutut tersebut biasanya juga diikuti jin atau gaib tertentu. Nah, kakek saya pernah berpesan jangan pernah mau diikuti oleh bangsa jin dan sejenisnya. Karena efeknya mungkin untuk saat ini Anda kuat dan bangsa jin tidak meminta pada Anda. Namun bisa jadi anak Anda, cucu Anda tidak kuat dan golongan jin bisa memanfaatkan ini.

Maka dari itu, sebaiknya meski kita percaya padahal-hal gaib kita harus tetap percaya pada kekuatan Allah SWT sebagai sang pencipta semesta dan seisinya.

Minggu, 15 Agustus 2021

Misteri Perkutut Berubah Jadi Ular : Tinjauan Mistis dan Logis

Misteri Perkutut Berubah Jadi Ular : Tinjauan Mistis dan Logis - Memang beredar di tengah masyarakat sebuah mitos sebagian menganggap fakta bahwa perkutut bisa berubah menjadi ular. Hal ini memang wajar karena berbicara burung perkutut ini sangat erat dengan hal-hal mistis.

 

Perkutut Berubah Jadi Ular
Perkutut Berubah Jadi Ular

Apalagi jika membahas perkutut katuranggan, maka ada beberapa jenis perkutut katuranggan yang menurut para kung mania bisa berubah menjadi ular. Kabar perkutut berubah jadi ular ini sejak dulu zaman nenek moyang kita sudah ramai menjadi perbincangan. Dari dulu sudah ada pro kontra ada yang menganggap sebagai fakta ada juga yang menganggap hanya mitos perkutut katuranggan saja.

Di bawah ini akan perkututpedia sampaikan sedikit ulasan mengenai perkutut berubah jadi ular baik dari sisi logis maupun sisi mistis nya. Silahkan disimak di bawah ini.

Analisa Logis Perkutut Berbuah Jadi Ular

Berbicara perubahan perkutut jadi ular ini memang menjadi perdebatan panjang antara pro dan kontra. Secara logis, perbuhana perkutut menjadi ular sulit dinalar. Namun jika dilihat dari beberapa kemungkinan, ada beberapa kemungkinan yang memungkinkan perkutut berubah menjadi ular.

Beberapa kemungkinannya seperti di bawah ini :

1. Perkutut Dimakan Ular

Perkutut berbubah jadi ular ini bisa jadi karena perkutut dimakan ular. Karena ular sendiri juga doyan makan burung perkutut. Apalagi jika lokasi perkutut dekat dengan hutan, persawahan, rawa atau sejenisnya. Maka kemungkinan ini cukup besar bisa terjadi.

Mengingat habitat ular cukup besar di lingkungn seperti di atas. Di tambah lagi mangsa ular yang semakin berkurang, maka tak heran jika ular juga berburu ke lokasi-lokasi perkampungan untuk mendapatkan mangsa.

2. Perkutut Lepas Karena Sangkar Dimasuki Ular

Analisa lain adalah kemungkinan bisa saja perkutut terbang ketakutan karena ada ular yang masuk ke sangkar. Namun ini kemungkinannya cukup kecil, karena pekutut juga cukup sulit bisa keluar sangkar sendiri. Ini bisa terjadi jika sangkar perkutut sudah rusak atau lapuk sehingga memungkinkan perkutut bisa merusak sangkar tersebut karena ketakutan.

3. Perkutut Berkamuflase Menyerupai Ular

Kemungkinan lain adalah, bisa jadi perkutut berkamuflase seperti ular. Seperti kita ketahui bersama bahwa ada jenis katuranggan perkutut yang memiliki ekor sangat mirip dengan ular yaitu Perkutut Korowelang. Perkutut ini sekilas mirip dengan sisik ular. Kemungkinan burung tersebut berkamuflase di waktu tertentu sehingga terlihat seperti ular.

Kamuflase ini terjadi biasanya untuk mempertahankan diri dari ancaman yang membahayakan.Kemungkinan ini sangat bisa terjadi pada perkutut alam yang masih berada di luaran. Apalagi jika kita manusia melihat nya dari jarak yang agak jauh, maka kemungkinan ini akan sangat mungkin terjadi.

Analisa Mistis Perkutut Berbubah Jadi Ular

Dunia burung perkutut memang sangat akrab dengan dunia mistis dan penuh misteri. Apalagi perkutut katuranggan asli lokal alam, maka ini seperti dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Banyak sekali cerita mistis burung perkutut yang beredar di tengah masyarakat.

Ada beragam sebutan untuk perkutut yang memiliki daya magis yoni maupun tuah. Mulai Perkutut Bertuah, perkutut berkhodam, ada lagi perkutut beryoni ada juga perkutut punden.

Secara spiritual, ada banyak perkutut yang dianggap sebagai perkutut pembawa keberuntungan namun ada juga perkutut yang dianggap sebagai perkutut pembawa sial sehingga tidak baik untuk dipelihara.

Oke, kita kembali ke bahasan secara mistis mengenai perkutut berubah jadi ular. Di dunia mistis semuanya bisa terjadi baik Anda percayai atau tidak. Dan di dunia gaib memang seringkali terjadi di luar nalar dan logika kita.

Termasuk perubahan perkutut menjadi ular ini jika dilihat dari sudut pandang gaib maka ini akan sangat mungkin terjadi. Karena diakui oleh beberapa kung mania ada beberapa jenis perkutut yang bisa berubah jadi ular.

Namun tidak semua perkutut bisa berubah jadi ular secara gaib, hanya ada beberapa jenis perkutut katuranggan saja yang bisa berubah. Perkutut yang berkaitan dengan hal gaib ini biasanya sering disebut dengan perkutut gaib.

Untuk mendapatkan perkutut gaib seperti perkutut berkhodam, perkutut punden dan lainnya ini bukan perkara mudah. Karena seringkali perkutut model seperti ini merupakan perkutut pemilih. Artinya perkutut ini memilih sendiri siapa yang akan memeliharanya. Jika perkutut dipelihara yang tidak diinginkan perkutut itu sendiri, bisa jadi perkutut akan hilang atau mati dengan sendirinya.

Konon katanya, untuk mendapatkan jenis perkutut punden atau juga perkutut berkhodam ini diperlukan ritual dan tirakat tertentu. Dan biasanya bukan sembarang orang yang bisa menangkap atau mendapatkan perkutut seperti ini.

Nah, terkait perkutut yang bisa berubah jadi ular secara mistis ini memang selalu menjadi bahasan yang menarik dari zaman ke zaman. Bagi yang percaya ya silahkan bagi yang tidak percaya ya monggo. Karena ini sangat erat dengan keyakinan, maka tidak bisa dipaksakan masing-masing orang.

Minggu, 30 Mei 2021

Ciri Perkutut Berkhodam dan Bertuah yang Perlu Anda Ketahui

Berbicara burung perkutut, sejatinya bukan membicarakan anggungan perkutut itu saja. Ada banyak hal yang membuat perkutut menarik, mulai dari katuranggan perkutut, perkutut berkhodam, perkutut punden, dan hal mistis lainnya.

Ciri Perkutut Berkhodam dan Bertuah
Ciri Perkutut Berkhodam dan Bertuah


Perkutut bertuah, perkutut gaib dan perkutut punden begitu kental hangat dibicarakan di kalangan peghobi burung perkutut. Masing-masing orang biasanya memiliki pengalaman berbeda dengan perkutut peliharaannya masing-masing. Karena memang sejak jaman dulu perkutut diyakini memiliki daya magis dan tuah bagi pemiliknya. Bahkan cerita-cerita mistis terkait perkutut ini sangan banyak beredar di tengah masyarakat, termasuk salah satunya adalah cerita mengenai Perkutut Berubah Jadi Ular.

Disebut dengan perkutut bertuah misalnya, ini dikarenakan si perkutut memang memiliki tuah yang biasanya bergantung pada katuranggan perkutut itu sendiri. Sedangkan disebut perkutut berkhodam, biasanya burung ini diyakini memiliki sosok gaib yang menunggunya. Nah, sosok gaib ini bisa berpengaruh positif maupun negatif.

Perkutut bertuah dan berkhodam ini ada yang beranggapan sama, namun ada yang beranggapan bahwa bertuah itu belum tentu berkhodam. Artinya meski perkutut tersebut memiliki tuah, namun perkutut tersebut belum tentu memiliki khodam atau penunggu tadi. Agak sulit memang mengetahui ciri perkutut berkhodam maupun ciri perkutut bertuah bagi orang biasa. Namun bagi orang-orang yang dikaruniai kelebihan, tentu sangat mudah mendeteksi bahwa perkutut tersebut memiliki khodam atau tidak. Namun demikian ada juga pendapat yang menyebutkan bahwa tidak ada orang yang bisa mendeteksi yoni perkutut, khodam perkutut dan bahkan tuah perkutut, sampai dia memliharanya dan merasakannya. Wallohu A'lam.

Karena memang agak sulit mengetahui ciri perkutut berkhodam dan ciri perkutut bertuah, di bawah ini perkututpedia akan sedikit menyampaikan ciri keduanya. Ciri ini kami dapatkan dari beberapa perbincangan teman kung mania baik di media sosial maupun dari pembicaraan langsung orang yang memelihara perkutut.

Ciri Perkutut Berkhodam

1. Pembawaan Perkutut Tenang

Menurut beberapa kung mania, biasanya pembawaan perkutut yang tenang ini bisa menjadi pertanda perkutut tersebut memiliki khodam. Tenang ini maksudnya tidak mudah gleberan, tidak gampang cemas meski pindah tempat.

Perkutut seperti ini juga tidak mudah stres. Perkutut ini begitu tenang menghadapi berbagai perubahan yang terjadi, baik tempat, suasana maupun pemiliknya. Nah, perkutut seperti ini dikatakan kemungkinan memiliki khodam cukup tinggi oleh banyak kung mania.

2. Sering Memberikan Isyarat pada Pemilik

Seringkali burung perkutut berkhodam ini biasanya memberikan isyarat pada pemiliknya jika akan ada kejadian yang luar biasa yang akan terjadi. Ini berdasar pada pengalaman beberpa pemilik perkutut. Sehingga  biasanya perkutut berkhodam ini hanya bisa dirasakan atau dilihat oleh pemiliknya sendiri. Isyarat dari perkutut ini bisa berupa apa saja, mulai dari tingkah yang berbeda dari biasanya, manggung di luar waktu dan lainnya.

Ada pengalaman kung mania menyebut bahwa suatu kali perkututnya berubah warna dari warna silver menjadi warna hitam, eh tidak lama kemudian si pemiliki terkena sakit struk. Beberapa hari kemudian, warna perkutut kembali seperti semula dan kemudian hilang keluar dari sangkar, eh tidak lama kemudian yang sakit struk ini pun sembuh sedia kala. Wallahu A'lam, tentu semua harus diserahkan dan dikembalikan pada Tuhan. Burung perkutut jika memang memiliki daya upaya itu semua perantara saja.

3. Kebiasaan Manggung yang Berbeda

Ada yang menyebutkan lagi bahwa salah satu ciri perkutut berkhodam ini adalah dari cara manggungna yang berbeda dari perkutut yang lain. Cara manggungnya adalah burung ini jarang bunyi bahkan bisa dikatakan tidak pernah manggung, namun sekali manggung suaranya sangat keras sekali. Suaranya melebihi suara perkutut lain, seakan ia memanggil perkutut lain yang berada di tempat yang sangat jauh.

Cara Mengetahui Ciri Perkutut Bertuah

Ada beberapa ciri perkutut bertuah yang bisa dipelajari. Ya meskipun belum tentu 100 persen tepat, namun kebanyakan bisa dijadikan patokan awal. Jika Anda suka berburu perkutut bertuah di bawah ini beberapa ciri awal yang semoga bisa sedikit membantu Anda. Karena tuah perkutut itu ada banyak sekali macamnya, maka Anda harus memahami beberapa hal untuk mendapatkannya.

1. Pahami Ciri Mathi Katuranggan

Ini yang pertama harus Anda pelajari. Perdalam pengetahuan Anda mengenai katuranggan perkutut. Karena katuranggan perkutut itu ada banyak sekali, dan biasanya masing-masing katuranggan memiliki tuahnya sendiri yang berbeda-beda. Mempelajari ciri mathi katuranggan perkutut ini tidak bisa secara instan, perlu waktu yang cukup lama, nikmati saja. Jangan memaksakan diri untuk segera mengetahui banyak hal dari katuranggan, lebih baik pelan-pelan saja dan nikmati agar pengetahuan bisa meresap dan melekat di sanubari Anda.

2. Pelajari Asal Muasal Perkutut

Asal perkutut juga perlu dipelajari untuk mendapatkan perkutut bertuah yang sesuai selera. Ada banyak asal perkutut, bisa dari hutan, dari makam (perkutut punden), dari orang spesial atau bisa juga dari ombyokan. Semua asal muasal perkutut tersebut memungkinkan bisa menandakan perkutut itu memiliki tuah. Jadi Anda juga perlu menelusuri asal muasl perkutut jika Anda fokus atau concern nya ingin memelihara atau mendapatkan perkutut bertuah.

3. Sering Konsultasi dengan Senior

Ini tidak bisa tidak Anda lakukan, apalagi jika Anda masih sangat pemula. Anda sangat perlu dan wajib berkonsultasi pada senior, senior di sini bisa senior dalam hal dunia perkutut, atau orang yang dituakan secara spiritual. Jadi Anda ada yang membimbing dan menuntun dalam menyelami tuah burung perkutut. Kalau jaman dulu, hampir semua orang begitu memahami karakter perkutut katuranggan dan sangat menghormati keberadaannya. Maka tak heran jika orang-orang tua saat ini begitu fasih menceritakan baik itu perkutut bertuah maupun perkutut berkhodam.

Nah kawan semua, itulah sedikit informasi dari perkututpedia mengenai Ciri Perkutut Berkhodam dan Bertuah. Kami sangat berharap bagi teman-teman yang memiliki info lebih mengenai ciri perkutut bertuah maupun perkutut berkhodam, bisa berbagi di sini melalui komen di kolom komentar.

Senin, 15 Februari 2021

Ciri dan Mitos Perkutut Katuranggan Satrio Pinayungan

Ciri dan Mitos Perkutut Katuranggan Satrio Pinayungan - Perkutut katuranggan seakan menjadi trend yang booming di tengah kalangan milenial. Perkutut gaib, perkutut bertuah, perkutut berkhodam juga menjadi daya tarik bagi para muda. Ciri-ciri perkutut bertuah dan ciri-ciri perkutut berkhodam semakin banyak dicari-cari informasinya.

 

Mitos Perkutut Katuranggan Satrio Pinayungan
Mitos Perkutut Katuranggan Satrio Pinayungan

Untuk perkutut katuranggan, ada banyak sekali jenisnya yang menjadi daya tarik bagi kung mania. Ada perkutut Udan Mas, perkutut Cemani Kul Buntet, dan lainnya. Untuk kali ini yang akan kita bahas adalah perkutut katuranggan Satrio Pinayungan. Menurut para ahli perkutut, perkutut Satrio Pinayungan ini termasuk perkutut legenda. Banyak yang mencari tuah Perkutut Satrio Pinayungan. Mitos Perkutut Satrio Pinayungan juga cukup banyak dibicarakan kung mania.

Ciri-Ciri Perkutut Satrio Pinayungan

Ciri mathi perkutut Satrio Pinayungan ini sangat mudah dikenali yaitu adanya sehelai bulu putih pada tengah kepala nya. Tidak ada ciri yang lain, bulu putih akan tetap tumbuh meski dicabut atau mabung. Cukup mudah mengenali ciri perkutut Satrio Pinayungan bagi para pemula.

Namun perlu juga diperhatikan bahwa ada beberapa oknum penjual yang  memalsukan Satrio Pinayungan. Karena perkutut Satrio Pinayungan termasuk perkutut langka, apalagi Satrio Pinayungan yang asli lokal alam, agak sulit mendapatkannya.

Harga Perkutut Satrio Pinayungan di pasaran perkutut termasuk tidak begitu mahal. Masih standar dan layak, tidak seperti harga perkutut Songgo Ratu yang cukup mahal. Namun demikian harga perkutut katuranggan ini sebenarna tidak ada ukurannya, tinggal kesepakatan pembeli dan penjual. Yang membuat harga perkutut katuranggan mahal adalah karena tingkat kesukaan dari pembeli itu sendiri.

Mitos dan Tuah Perkutut Satrio Pinayungan

Secara harfiah, Satrio Pinayungan bisa diartikan sebagai seorang ksatria yang selalu dipayungi atau dilindungi. Atau bisa juga ksatria yang selalu mendapatkan perlindungan dari Tuhan. Perkutut Satrio Pinayungan termasuk perkutut yang dianggap memiliki tuah baik sehingga bagus untuk dipelihara.

Menurut yang mempercayainya, mitos perkutut Satrio Pinayungan memiliki tuah sebagai keselamatan dan perlindungan. Ada beberapa orang yang menganggap juga tuah perkutut Satrio Pinayungan bisa mengangkat derajat atau pangkat dan kedudukan pemeliharanya.

Pemaknaan filosofi perkutut Satrio Pinayungan bisa berbeda-beda. Hal ini terjadi karena biasanya tafsiran di dasarkan pada  buku pakem/ Primbon, Kitab salafiyah, dan bahkan langsung dari guru/sesepuh. Namun pada umumnya perbedaan tidak terlalu mencolok.

Harga perkutut Satrio Pinayungan cukup bervariasi, biasanya di masing-masing daerah berbeda-beda. Atau bisa juga tergantung kesepakatan antara penjual dan pembeli.

Itulah ciri dan pamor Perkutut Katuranggan Satrio Pinayungan yang bisa kami sampaikan. Anda boleh percaya atau tidak, itu terserah penjenengan. Mohon maaf jika ada kesalahan atau kekurangan dalam ulasan di atas. Jika ada kekurangan mohon dikoreksi di kolom komentar untuk saling melengkapi, karena admin masih pemula dan masih belajar. Yang terpenting adalah bahwa semuanya di dunia ini terjadi atas kehendakNya. WallohuA'lam.

Misteri dan Tuah Perkutut Katuranggan Songgo Ratu

Ciri Mathi Perkutut Katuranggan Songgo Ratu - Perkutut adalah salah satu burung klangenan. Terutama di daerah Jawa, burung perkutut begitu mendapatkan tempat istimewa di hati penggemarnya. Bukan saja suara nya yang menjadi daya tarik, namun mitos, yoni, pamor maupun katuranggan pada perkutut begitu digemari.

 

Mitos Perkutut Katuranggan Songgo Ratu
Mitos Perkutut Katuranggan Songgo Ratu

Salah satu mitos atau katuranggan yang banyak dicari adalah Perkutut Songgo Ratu. Perkutut Songgo Ratu termasuk perkutut yang sangat langka dan bahkan saat ini mungkin sudah tidak ada. Ada banyak mitos atau mistis di balik cerita mitos Perkutut Songgo Ratu. Ada beberapa orang yang menyebut perkutut ini merupakan Perkutut Bertuah dan bahkan Perkutut Gaib. Perkututpedia akan sampaikan selengkapnya di bawah ini.

Ciri-Ciri Perkutut Songgo Ratu

Ciri mathi perkutut Songgo Ratu adalah memiliki jambul di kepalanya. Jambul ini bisa sehelai bulu atau lebih. Dikatakan katuranggan Songgo Ratu karena memiliki jambul yang seakan memiliki mahkota. Ciri Perkutut Songgo Ratu yang pada jambul ini tidak bisa hilang setelah proses mabung.

Selain itu, pada bagian dada dan kepala biasanya berwarna agak putih. Warna jambul (mahkota) di atas kepalanya juga berwarna putih. Paruhnya berwarna hitam dan kaki berwarna gelap dan bulunya agak berwarna hitam. Biasanya jarang manggung dan suara anggungannya pun relatif tidak besar cenderung kecil.

Dilihat dari sifatnya, Perkutut Songgo Ratu mempunyai sifat seperti ningrat atau priyayi atau golongan bangsawan. Burung ini tidak suka berkeliaran kemana-mana, lebih suka berdiam diri saja di satu tempat. Perkutut Songgo Ratu senang berada di tempat yang sepi seperti di dalam goa atau di pekuburan yang dianggap orang wingit. Untuk mendapatkan perkutut Songgo Ratu asli lokal alam bahkan ada yang meyebutkan harus tirakat terlebih dahulu, seperti puasa dan lain-lainnya.

Perkutut Songgo Ratu asli lokal alam untuk saat ini cukup sulit untuk didapatkan. Harga perkutut Songgo Ratu asli lokal alam yang cukup mahal membuat perkutut ini banyak dicari kolektor. Dan karena sulitnya mendapatkan jenis perkutut ini, ada beberapa oknum penjual yang memanfaatkan nya untuk memermak perkutut biasa menjadi perkutut Songgo Ratu. Jadi Anda harus jeli dan waspada terhadap perkutut Songgo Ratu palsu.

Mitos dan Tuah Perkutut Songgo Ratu

Mitos Perkutut Katuranggan Songgo Ratu


Yoni Perkutut Katuranggan Songgo Ratu sangat besar. Tuah Perkutut Songgo Ratu memiliki wibawa yang sangat besar dari pada perkutut katuranggan yang lain. Bahkan beberapa kung mania menyebutkan bahwa perkutut yang berada di dekat Perkutut Songgo Ratu tidak berani bersuara atau manggung.

Aura perkutut Songgo Ratu asli lokal alam sangat kuat sehingga tidak semua orang bisa memeliharanya. Bagi para sesepuh yang mendalami perkutut, perkutut Songgo Ratu sangat sulit ditemukan dan bahkan ada yang menyebut belum pernah menjumpai secara langsung.

Harga perkutut Songgo Ratu yang tinggi membuat banyak cara dilakukan oleh oknum untuk membuat Songgo Ratu palsu. Untuk harga perkutut Songgo Ratu ini jika meantau dari beberapa grup media sosial, mencapai kisaran 1. 500. 000. Cukup mahal, bahkan konon kabarnya ada juga yang sampai melakukan suntik hormon penumbuh bulu maupun operasi sayat kulit untuk membuat jambul.

Yoni dan Tuah Perkutut Songgo Ratu

- Untuk kewibawaan pemiliknya

- Mendatangkan Rezeki tanpa tumbal untuk pemiliknya

- Penolak santet untuk pemiliknya

- Melancarkan karir pemiliknya

- Meningkatkan jabatan pemiliknya

- Meningkatkan kekayaan pemiliknya dalam waktu singkat

 

Efek Negatif Memelihara Burung Perkutut Songgo Ratu

Banyak keistimewaan yang terdapat pada perkutut Songgo Ratu. Namun demikian ada banyak juga efek negatif yang terdapat pada perkutut Songgo Ratu. Seprti halnya perkutut yang tidak bagus dipelihara, Songgo Ratu juga ternyata berefek negatif.

Efek negatif pada perkutut Songgo Ratu terjadi jika pemeliara nya menyiksa atau tidak memelihara burung perkutut ini dengan baik. Mitos perkutut Songgo Ratu yang berefek negatif ini cukup dipercaya di kalangan Jawa.

Efek Negatif :

- Barang berharga pemilik mudah hilang

- Menghambat pekerjaan pemilik

- Kesialan saat bekerja

- Kehilangan pekerjaan bagi pemilik

 

Filosofi Perkutut Songgo Ratu

Lazim kita fahami bahwa para leluhur kita selalu memberikan peajaran atau petuah hidup melalui erbagai media, salah satunya burung perkutut. Para leluhur terutama di Jawa, sering menylipkan berbagai petuah di dalam pemaknaan atau bahkan penamaan katuranggan perkutut.

Maka dari itu kita harus memahami bahwa dalam setiap katuranggan perkutut memiliki nilai filosofi yang kuat dan dalam. Perkutut Songgo Ratu pun juga demikian. Filosofi yang terkandung di dalam perkutut Katuranggan Songgo Ratu begitu dalam.

Menurut beberapa sumber, arti dari ratu pada Perkutut Songgo Ratu bukan merujuk pada manusia. Melainkan lebih keada sebuah nilai kehidupan bagi pemiliknya. Diharapkan peiliki perkutut Songgo Ratu bisa memiliki sifat ratu atau sifat utama derajat paling tinggi. Lebih dalam lagi artinya pemiliknya diharapkan di dalam hidupnya dengan penuh rasa bersukur istilah dalam bahasa bahasa jawa itu sumarah ing Gusti.

Pemiliknya diharapkan mampu memahami bahwa semua yang ada dihadapannya adalah pelajaran untuk mencapai kedamaian dan kebahagiaan hidup lahir batin yang sejati. Kebahagiaan yang tertinggi (ratu) yang sesungguhnya hanya bisa dimiliki roso kang tumoto.

Diharapkan jika kita sudah bisa memiliki katuranggan sangga ratu. Akan mendapatkan pelajaran tentang  menata cara  berfikir dan cara hidup yang benar. Ada beberapa yang beranggapan bahwa perkutut Songgo Ratu adalah putra Raja asli zaman Majapahit yang melarikan diri sampai ke Desa Tutul di Blambangan, Banyuwangi dan mati terbunuh. Kemudian ia bereingkarnasi menjadi seekor burung perkutut yang kemudian disebut Perkutut Songgo Ratu.

Minggu, 17 Januari 2021

Cara Membedakan Perkutut Lokal dan Perkutut Bangkok

Ciri Burung Perkutut Lokal dan Bangkok Berdasarkan Fisiknya - Bagi para senior Kung Mania mungkin mudah membedakan perkutut lokal dan perkutut bangkok. Namun untuk pemula yang baru terjun di dunia perkutut, sedikit sulit untuk mengetahui ciri perkutut lokal maupun ciri perkutut bangkok.

Cara Membedakan Perkutut Lokal dan Perkutut Bangkok
Cara Membedakan Perkutut Lokal dan Perkutut Bangkok


Meskipun agak sulit namun perbedaan perkutut bangkok dan perkutut lokal masih bisa dikenali. Ada beberapa cara membedakan perkutut bangkok dan lokal yang bisa Anda praktikkan. Karena pada dasarnya kedua jenis perkutut tersebut memiliki ciri-ciri fisik yang berbeda.

Selain dari ciri fisik burung perkutut lokal dan burung perkutut bangkok, bisa juga dikenali dari aspek lain seperti suara misalnya. Nah, untuk lebih jelasnya, perhatikan ulasan perkututpedia.com di bawah ini.

Perbedaan Perkutut Lokal dan Perkutut Bangkok

Ciri Perkutut Lokal

- Ukuran Tubuh

Ciri fisik perkutut lokal biasanya memiliki ukuran yang lebih kecil dari pada perkutut bangkok.

- Kepala dan Leher

Ciri perkutut lokal selanjutnya adalah kepala bentuknya membulat dan lebih kecil. Leher perkutut lokal juga terlihat agak lebih pendek.

- Warna Kacamata

Lingkar kacamata di sekitar mata berwarna sedikit abu-abu kebiru-biruan. Ukurannya juga lebih kecil dari pada perkutut bangkok dan tipis.

- Garis Leher

Ada beberapa garis halus di leher dan warna bulu pada dada sedikit lebih gelap

- Ukuran dan Warna Kaki

Perkutut lokal kaki nya sedikit lebih pendek. Warna kaki biasanya berwarna ungu atau merah sedikit agak hitam.

- Ekor

Ekor perkutut lokal pada umumya sedikit lebih panjang. Selain panjang, bentuk ekor perkutut lokal pada bagian ujungnya lebih lancip.

- Daerah Asal 

Perkutut lokal berasal dari hutan. Biasanya ditangkap oleh para pemikat atau penjaring perkutut. Karena dari hutan, maka perkutut lokal tidak memiliki ring.

- Warna Bulu

Warna bulu perkutut lokal didominasi dengan warna coklat.

-Suara Burung

Suara burung perkutut lokal biasanya lebih pelan dan lebih tipis. Iramanya agak cepat dengan suara kung yang terdengar terpatah-patah.


Ciri Perkutut Bangkok

Ada beberapa ciri fisik perkutut bangkok yang mudah dikenali. Terutama pada tubuh, jenis perkutut bangkok umumnya memiliki ukuran tubuh yang lebih besar dari pada jenis perkutut lokal. Namun untuk lebih detailnya, perhatikan ulasan ciri perkutut bangkok yang bagus seperti di bawah ini.

- Postur Tubuh

Pada umumnya ciri fisik perkutut bangkok memiliki ukuran tubuh yang lebih besar dari pada perkutut lokal.

- Kepala dan Leher

Kepala dan leher juga sedikit berbeda. Kapala perkutut terlihat lebih besar dengan leher juga lebih panjang. Leher yang panjang membuat suara kun menjadi lebih panjang.

- Kacamata

Lingkar kacamata pada burung perkutut bangkok lebih besar, tebal dan memiliki warna yang sedikit pucat.

- Warna Bulu

Pada umumnya perkutut bangkok memiliki warna yang lebih cerah. Pada bagian dada nampak sangat jelas.

- Ukuran dan Warna Kaki

Jika perkutut lokal kaki nya berwarna ungu atau merah kehitaman, untuk perkutut bangkok warna kaki adalah merah keunguan. Ukuran kaki perkutut bangkok juga lebih panjang dari pad kaki perkutut lokal.

-Ekor

Meskipun memiliki ukuran tubuh lebih besar, namun ekor perkutut lebih pendek dan pada ujungna berbentuk lebih tumpul atau papak.

- Asal Muasal

Perkutut bangkok berasal dari Penangkaran sehingga rata-rata pasti memiliki ring. Pada awal mulanya dulu perkutut bangkok berasal dari Bangkok Thailand yang di bawa ke Indonesia. 

- Suara Perkutut Bangkok

Suara perkutut bangkok menjadi kelebihan yang banyak dicari kung mania. Perutut bangkok memiliki suara yang besar, tebal, dan ngebass. Selain itu, suara perkutut bangkok juga memiliki irama yang harmonis serta ujung suara kung lebih panjang.

Kesimpulan

Dilihat dari beberapa data dan fakta mengenai perbedaan perkutut lokal dan perkutut bangkok di atas, maka ada kesimpulan untuk mempermudah cara membedakan perkutut lokal dan bangkok. Pertama lihat saja pada kaki nya, ada ring atau tidak, jika ada maka kemungkinan besar itu adalah perkutut bangkok.

Kemudian Anda bisa melihat ukuran tubuh, tubuh yang lebih besar biasanya adalah perkutut bangkok. Bagian kepala, leher juga bisa Anda jadikan sebagai acuan. Jika masih merasa sulit membedakan melalui ciri fisik, maka bisa juga Anda perhatikan melalui suaranya. Perkutut bangkok memilki suara yang ngebass, tebal, dan panjang. Sedangkan perkutut lokal suaranya kecil, tipis, dan suara kungnya pendek-pendek.

Untuk pemula memang agak sulit mengetahui perbedaan perkutut bangkok dan lokal. Namun lambat laun dengan ketelatenan maka Anda akan bisa dengan mudah mengerti perbedaan kutut lokal dan bangkok

Sejarah Lengkap dan Asal Muasal Perkutut Bangkok

Sejarah Lengkap dan Asal Muasal Perkutut Bangkok - Jamak kita jumpai di dunia kung mania ada dua jenis burung perkutut, perkutut bangkok dan perkutut lokal. Dari ke dua jenis perkutut ini memiliki cri fisk yang berbeda. Secara sederhana, khalayak umum mengartikan bahwa perkutut bangkok adalah perkutut yang berasal dari Bangkok Thailand. Sedangkan perkutut lokal adalah perkutut asli dari hutan Indonesia.

Sejarah Lengkap dan Asal Muasal Perkutut Bangkok
Sejarah Lengkap dan Asal Muasal Perkutut Bangkok

Perkutut Bangkok sendiri sejak kedatangannya silam cukup menarik para kung mania. Banyak sekali kung mania berburu perkutut bangkok di beberapa penangkaran untuk dikoleksi dan dinikmati anggungannya. Perkutut Bangkok yang di Muangthai sebenarnya juga berasal dari Jawa. Perhatikan ulasan Sejarah Lengkap dan Asal Perkutut Bangkok di bawah ini untuk lebih jelasnya.

Perkutut Bangkok Berasal dari Jawa

Menurut beberapa ahli perkutut, sebenarnya perkutut Bangkok berasal dari Jawa juga. Karena di Muangthai di hutan liar nya tidak ada habitat perkutut. Perkutut yang dipelihara orang Muangthai pada awalnya adalah perkutut dari Jawa. Burung perkutut sendiri di Muangthai disebut nukhao chewah yang artinya adalah burung Jawa.

Lalu kenapa kok sampai bisa perkutut Jawa bermigrasi atau sampai ke Muangthai? Menurut Purbasasmita dari Jogja, awal mula perkutut Jawa sampai ke Thailand adalah dibawa oleh para pekerja Romusha dari Jawa. Pada sekitar tahun 1942-1945 burung perkutut Jawa dibawa pekerja romusha ke Thailand melalui tentara Jepang. Tujuannya adalah mendengarkan anggungan perkutut untuk menentramkan hati.

Ternyata di Mangthai banyak warga asli yang juga sangat senang dengan burung perkutut itu. Nah dari sini kemudian sekitar tahun 1950an para penggemar perkutut di Muangthai mencoba menernak. Bahkan mereka, para pecinta perkutut dari Muangthai ini berani membeli perkutut dengan kualitas istimewa dari Jawa dengan harga selangit. Dan ternyata ini berhasil, daerah yang populer sebagai peternakan perkutut adalah Channa, sekitar 400 km sebelah selatan kota Bangkok.

Jika dilihat dari perjalanannya, maka tak heran jika ada beberapa ahli perkutut yang menyebut bahwa sebenarnya tidak ada istilah Perkutut Bangkok karena pada dasarnya semua berasal dari Jawa. Namun memang jika dilihat dari ciri nya, ada perbedaan perkutut lokal dan perkutut bangkok.

Perkutut Bangkok sebagai Klangenan

Perkutut Bangkok semakin hari ternyata semakin diminati oleh pecinta perkutut Nusantara. Yang paling menjadi daya tarik dari perkutut Bangkok adalah suara nya yang lebih besar, ngebas dan irama yang didengar lebih enak. Namun demikian, untuk perkutut lokal juga masih memiliki segmen pecintanya yang tidak bisa digeser. Untuk perkutut lokal biasanya selain anggungan yang paling diminati adalah katuranggannya. 

Ada banyak sekali katuranggan perkutut dan biasanya juga akan membawa pamor, mistis dan yoni nya sendiri-sendiri,

Kembali ke perkutut Bangkok, perkembangan peminat yang semakin hari semakin tinggi, maka di Indonesia semakin menjamur pula peternakan perkutut Bangkok. Ciri utama yang bisa dilihat dengan mudah adalah adanya ring di kaki sebagai penanda trah atau keturunan yang jelas. Untuk lebih jelas mengenai beda perkutut lokal dan bangkok, baca Bahkan saat ini juga sudah sangat ramai perlombaan atau kontes perkutt bangkok untuk mendapatkan juara yang berkualitas. 

Selasa, 27 Oktober 2020

92 Jenis Perkutut Katuranggan, Gambar dan Cirinya

Jenis Perkutut Beserta Ciri Mathi Perkutut Katuranggan - Beberapa tahun terakhir ini penggemar burung perkutut nampaknya semakin banyak. Tak hanya orang tua, trend memelihara burung perkutut juga melanda anak-anak muda. Dari kalangan muda ini mungkin belum begitu dalam pengetahuannya mengenai burung perkutut terutama mengenai ciri perkutut lokal katuranggan.

Bukan saja awam mengenai jenis burung perkutut, mereka juga masih banyak yang belum tahu katuranggan perkutut beserta gambar nya. Untuk itulah, kali ini perkututpedia akan menyampaikan berbagai macam jenis perkutut dan gambarnya lengkap dengan karakteristik perkutut itu sendiri secara umum.

Perkututpedia membagi jenis katuranggan perkutut dan gambarnya pada dua bagian besar. Pertama yaitu jenis perkutut dilihat dari asalnya dan yang ke dua adalah jenis burung perkutut dilihat dari katuranggannya. Untuk jenis perkutut dari asalnya terbagi menjadi dua yaitu perkutut lokal dan perkutut bangkok. Sedangkan perkutut dilihat dari katuranggannya ada banyak sekali. Ok, untuk lebih jelasnya, simak langsung penjelasan kami di bawah ini.

Jenis Perkutut dan Gambarnya Dilihat Dari Asalnya

1. Jenis Burung Perkutut Bangkok

Burung perkutut bangkok adalah burung perkutut yang berasal dari Bangkok Thailand. Namun meski dianggap berasal dari Bangkok Thailand, namun banyak ahli perkutut menyebut bahwa moyang perkutut Bangkok ini asalnya ya dari Indonesia sendiri. Awalnya berasal dari Indonesia atau Jawa kemudian dibawa ke Thailand.

 

Jenis Burung Perkutut Bangkok
Jenis Burung Perkutut Bangkok

Setelah berkembang biak di Bangkok Thailand, kemudian perkutut ini diambil yang memiliki karakter suara yang besar dan ngebas kemudian dibawa kembali ke Indonesia. Pada tahun 2008-2009 ada trend lagi yaitu membawa perkutut dari Bangkok dengan suara besar serta berujung panjang yang kemudian dijadikan indukan di Indonesia. Nah, dari situ kemudian banyak sekali perkutut Bangkok yang beredar luas di Indonesia.

Karakteristik dan Ciri Perkutut Bangkok

Secara kasat mata perkutut bangkok memiliki bentuk tubuh yang lebih besar dari pada perkutut lokal. Suara perkutut bangkok juga lebih besar, tebal dan ngebas. 

2. Jenis Burung Perkutut Lokal

Jenis perkutut selanjutnya adalah perkutut lokal. Untuk perkutut lokal ini ada juga yang menyebut perkutut Jawa. Yang dimaksud perkutut lokal atau perkutut Jawa adalah perkutut hasil tangkapan di alam. Ada juga yang menyebut perkutut lokal alam. Pada dasarnya perkutut lokal alam atau perkutut Jawa ini adalah perkutut yang habitatnya asli di Indonesia atau di Jawa. Sebenarnya bukan saja di hutan Jawa yang ada perkututnya, di beberapa hutan di Indonesia juga banyak burung perkutut. Namun karena dalam tradisi Jawa perkutut ini memiliki tempat tersendiri, maka banyak sekali penyebutan Perkutut Jawa yang digunakan.

 

Jenis Burung Perkutut Lokal
Jenis Burung Perkutut Lokal

Nah, untuk saat ini agak sulit mendapatkan perkutut yang benar-benar asli lokal alam atau yang benar-benar murni dari Indonesia. Hal ini karena banyaknya perkutut hasil silangan dari para peternak perkutut. Dan tak jarang mereka melepas burung perkutut nya ke alam, sehingga tentu saja potensi bercampurnya perkutut alam dan perkutut Bangkok ini juga besar.

Karakteristik dan Ciri Perkutut Lokal Alam

Secara umum, yang bisa dilihat dari luar adalah bentuk dan ukuran badan yang tergolong kecil. Perkutut Jawa ini hanya memiliki panjang tubuh sekitar 21 cm dan bentuk tubuhnya ramping.

Jenis Perkutut Katuranggan

Ok lanjut, bahasan sekarang sampai pada jenis perkutut katuranggan. Untuk jenis perkutut katuranggan ini pada umumnya dikhususkan untuk perkutut lokal saja. Karena perkutut Bangkok menurut banyak kung mania tidak memiliki katuranggan, tapi ada sebagian orang tetap menganggap perkutut bangkok pun sebenarnya juga memiliki katuranggan.

Nah, jenis perkutut jika digolongakan atas katuranggan, maka akan banyak sekali. Mungkin lebih dari seratus jenis perkutut katuranggan yang ada. Di bawah ini adalah beberapa jeni perkutut katuranggan yang perkututpedia ketahui saja. Nanti jika ada tambahan pengetahuan lagi, insyaalloh akan selalu kami up date. Ok, silahkan disimak ya dulur di bawah ini.

1. Perkutut Katuranggan Cemani Kol Buntet


Perkutut Katuranggan Cemani Kol Buntet
Perkutut Katuranggan Cemani Kol Buntet

Ciri : Memiliki ules hitam pekat seperti ayam cemani. Ules lurik terhubung dari leher nyambung sampai dubur. Ules ini tidak akan hilang setelah perkutut mengalami proses mabung.

2. Perkutut Katuranggan Cendolo Sabdo


Perkutut Katuranggan Cendolo Sabdo
Perkutut Katuranggan Cendolo Sabdo


Ciri : Perkutut ini memiliki ciri khas bulu berwarna putih terletak di bagian sayap luar. Bulu putih ini tidak akan hilang setelah proses mabung bahkan jika rusak maupun tercabut.

3. Cendolo Sabdo

Ciri : Warna bulu putih  di bagian sayap bagian luar, dan bulu putih ini tidak hilang setelah proses mabung, tercabut, ataupun rusak

4. Perkutut Katuranggan Gendawa Sabda


Perkutut Katuranggan Gendawa Sabda
Perkutut Katuranggan Gendawa Sabda

Ciri : Perkutut Gendawa Sabda memiliki ciri khas bulu putih yang berada di sebelah leher.

5. Perkutut Katuranggan Kantong Semar


Perkutut Katuranggan Kantong Semar
Perkutut Katuranggan Kantong Semar


Ciri : Perkutut Kantong Semar memiliki ciri khusus pada bentuk tubuhnya yaitu leher nya agak pendek dan perut nya besar atau melembung.

6. Perkutut Katuranggan Kusuma Wicitra


Perkutut Katuranggan Kusuma Wicitra
Perkutut Katuranggan Kusuma Wicitra


Ciri : Perkutut katuranggan Kusuma Wicitra memiliki ciri utama yaitu pada sisik kaki yang berwarna keputih-putihan.

7. Perkutut Katuranggan Larasati


Perkutut Katuranggan Larasati
Perkutut Katuranggan Larasati


Ciri : Ciri utama katuranggan Larasati adalah alis mata perkutut ini sedikit berwarna kuning, dan bulu halus pada pangkal ekor berwarna kuning yang merata.

8. Perkutut Katuranggan Mercu Jiwa


Perkutut Katuranggan Mercu Jiwa
Perkutut Katuranggan Mercu Jiwa


Ciri :  Katuranggan perkutut ini cirinya adalah matanya berwarna kuning.

9. Perkutut Katuranggan Muncis


Perkutut Katuranggan Muncis
Perkutut Katuranggan Muncis


Ciri : Ciri muncis adalah dari tubuhnya yang lebih kecil dari pada perkutut yang lain hampir seukuran wadah pakan.

10. Perkutut Katuranggan Pandawa Mijil

Perkutut Katuranggan Pandawa Mijil
Perkutut Katuranggan Pandawa Mijil

Ciri : Ciri perkutut ini adalah bulu ekor nya berjumlah ganjil, bisa 13/15 /17 /19/21. Agak sulit menemukan perkutut katuranggan pandawa mijil.

11. Perkutut Katuranggan Daringan Kebak/ Kemben Tepung/ Kalung Tepung


Perkutut Katuranggan Daringan Kebak
Perkutut Katuranggan Daringan Kebak


Ciri : Ciri utama adalah bulu lurik yang di leher dan dada meyambung atau tepung atau kebak, namun tidak sampai pada dubur.

12. Perkutut Katuranggan Kaki Bebek


Perkutut Katuranggan Kaki Bebek
Perkutut Katuranggan Kaki Bebek


Ciri : Jari kaki nya ada selaput atau dua jari kaki nya berdempet menempel.

13. Perkutut Katuranggan Purnomo Sidhi


Perkutut Katuranggan Purnomo Sidhi
Perkutut Katuranggan Purnomo Sidhi


Ciri : Perkutut ini cirinya adalah mata nya berwarna merah, warna bulunya juga agak kemrahan seperti permata.

13. Perkutut Katuranggan Rupo Cahyo


Perkutut Katuranggan Rupo Cahyo
Perkutut Katuranggan Rupo Cahyo


Ciri : Perkutut katuranggan ini memiliki ciri yaitu warna bulunya mengkilat berkilauan.

14. Perkutut Katuranggan Rajek Wesi


Perkutut Katuranggan Rajek Wesi
Perkutut Katuranggan Rajek Wesi


Ciri : Perkutut ini memiliki ciri kaki na bersisik sebelah saja, atau silangnya tidak penuh.

15. Perkutut Katuranggan Rajawana

Ciri : Kaki perkutut bersisik silang kedua duanya.

16. Perkutut Katuranggan Satrio Kinayungan

Ciri : Memiliki bulu berwarna putih di tengah kepala bagian atas atau unyeng-unyeng.

17. Perkutut Katuranggan Jambul Garuda

Ciri : Memiliki jabul seperti burung garuda.

18. Perkutut Katuranggan Sirih

Ciri : Pada dadanya seperti ada garis tengah atau ada tiga garis mnyerupai daun sirih.

19. Perkutut Katuranggan Banyu Mili

Ciri : Memiliki belahan bulu mulai dari kepala bagian bawh tembus sampai dubur.

20. Perkutut Katuranggan Songgo Ratu

Ciri : Memiliki jambul satu helai bulu berwarna putih seperti sebuah mahkota. Paruh dan kaki berwarna kehitam-hitaman.

21. Perkutut Katuranggan Sumping Ratu

Ciri : Memiliki dua bulu atau lebih yang sejajar baik di kiri maupun di kanan yang terletak di kepala, kemudian dua bulu putih pada mata kiri dan kanan.

22. Perkutut Katuranggan Sri Kempel

Ciri : Memiliki bulu ekor yang menumpuk dari pangkal sampai ujung ekor, kotorannya pun juga demikian, menumpuk.

23. Perkutut Katuranggan Rondo Semoyo

Ciri : Memiliki warna kuning di sekitaran kelopak mata.

24. Perkutut Katuranggan Udan Mas

Ciri : Memiliki warna bulu krem atau coklat muda. Kemudian bulu yang melingkar memiliki warna kekuning-kuningan.

25. Perkutut Katuranggan Wilis

Ciri : Memiliki bulu berwarna putih pada kepala bagian belakang.

26. Perkutut Katuranggan Wisnu Murti

Ciri : Wisnu murti memiliki ciri pada kaki, mata dan paruhnya berwarna hitam.

27. Perkutut Katuranggan Wisnu Wicitra

Ciri : Memiliki warna bulu yang agak hitam dan terlihat selalu kusam meski sudah berulang kali dimandikan.

28. Perkutut Katuranggan Tretes Mas

Ciri : Memiliki bercak warna keemasan atau coklat pada kepala atau di bagian sayap dalam.

29. Perkutut Katuranggan Satrio Wicaksono

Ciri : Memiliki bulu berwarna putih yang berada di pangkal ekor, atau bulu putih pada pangkal paha.

30. Perkutut Katuranggan Tumbak Cucukan

Ciri : Memiliki ciri berupa paruhnya yang melengkung seperti halnya paruh burung kolibri atau paruh ontel.

31. Katuranggan Perkutut Sriwiti

Ciri : Jenis perkutut ini memiliki ciri pada lehrnya yang tegak lurus menyerupai ular kobra. Beberapa orang menyebutnya perkutut leher kobra.

32. Katuranggan Perkutut Batu Rante

Ciri : Pada kaki nya memiliki sisik berlubang yang kering dan timbul

33. Katuranggan Perkutut Rojo Dino

Ciri : Perkutut ini memiliki jumlah ekor 12

34. Katuranggan Perkutut Kerowelang

Ciri : Ciri kerowelang adalah bulu pada sayap dan bulu ekornya bergaris malang semu, atas dan bawah bolak balik.

35. Katuranggan Perkutut Segoro Ngembeng

Ciri : Di leher terdapat belah keliling mulai dari depan sampai belakang.

36. Katuranggan Perkutut Songgo Buwono

Ciri : Terdapat bulu putih di punggung bagian luar

37. Katuranggan Perkutut Keruk Bumi

Ciri : Jenis perkutut ini kaki nya melengkung ke dalam atu ke luar biasanya diebut juga ciker atau tiker.

38. Katuranggan Perkutut Samber Lilin

Ciri : Memiliki warna unik kehijau-hijauan atau hijau semu.

39. Katuranggan Perkutut Puser Bumi

Ciri : Di tembolok jenis perkutut ini memiliki cekungan seperti puser.

40. Katuranggan Perkutut Sodo Lanang

Ciri : Ciri utama jenis perkutut ini adalah memiliki bulu ekor dan bulu yang lain ditumbuhi selaput jika mau mekar dari ujung sampai pangkal bulu.

41. Perkutut Katuranggan Satrio Wirang

Ciri : Perkutut ini memiliki ciri yaitu ekor yang berjumlah 16

42. Perkutut Katuranggan Ombak Segoro

Ciri : Ciri nya yaitu memiliki bulu punggung yang ngombak atau bergelombang seperti ombak segoro

43. Perkutut Katuranggan Trah Tuban

Ciri : Perkutut ini memiliki ciri utama dengan bulu berwarna semu merah hati.

44. Perkutut Katuranggan Banyak Angkrem

Ciri : Perkutut ini memiliki ciri utama yaitu antara kaki belakang mirip seperti angsa betina.

45. Perkutut Katuranggan Pancuran Mas

Ciri : Cirinya yaitu memiliki dada belah di leher sampai tembolok saja. Atau dari tembolok sampai dubur saja.

46. Perkutut Katuranggan Talang Mas

Ciri : Ciri utama perkutut ini adalah bulu nya kebalik

47. Perkutut Katuranggan Noroyono

Ciri : Ciri utama adalah kepala burung perkutut ini selalu nunduk ke bawah.

48. Perkutut Katuranggan Bodronoyo

Ciri : Perkutut ini memiliki ciri kepala selalu mendongak ke atas alias kebalikan dari Noroyono

49. Perkutut Katuranggan Mujur

Ciri : Memiliki ciri yaitu selalu tidur searah tangkringan

50. Perkutut Katuranggan Jujur

Ciri : Ciri uniknya adalah ekornya selalu naik ke atas jika beralan.

51. Perkutut Katuranggan Blurik

Ciri : Memiliki ciri utama yaitu di beberapa bagian tubuhnya memiliki bulu yang berwarna putih.

52. Perkutut Katuranggan Brahma Kala

Ciri : Memiliki ciri utama adalah kesepuluh jari kaki nya berkuku warna putih.

53. Perkutut Katuranggan Brahma Suku

Ciri : Memiliki ciri utama yang berwarna kemerah-merahan bulunya.

54. Perkutut Katuranggan Songgolangit

Ciri : Cirinya adalah jalannya perkutut menggunakan siku atau kaki nya ke arah atas.

55. Perkutut Katuranggan Sri Gunting

Ciri : Perkutut ini memiliki ciri ekornya mecah/belah dua bagian seperti gunting.

56. Perkutut Katuranggan Jogoboyo

Ciri : Cirinya adalah perkutut ini selalu tidur di tanah atau ada yang mengatakan perkutut ini tidak bisa terbang.

57. Perkutut Katuranggan Cawan Mas

Ciri : Perkutut ini memiliki ciri utama jika dipegang bulunya membentuk huruf v atau jika perkutut berjalan membentk huruf seperti j atau melengkung.

58. Perkutut Katuranggan Brahma Kukup

Ciri : Memiliki ciri utama yaitu bulunya berwarna keputih-putihan mulai dari kepala sampai ekornya.

59. Perkutut Katuranggan Brahma Lebuh Geni

Ciri : Perkutut ini memiliki bulu yang berwarna kemerah-merahan namun tidak merata.

60. Perkutut Katuranggan Brahma Susur

Ciri : Memiliki ciri terdapat bulu yang melintir atau ulir seperti per dan juga ada ules sedikit merah di dubur dan juga ada bulu sehelai seperti benang berwarna putih keluar beberap senti saja.

61. Perkutut Katuranggan Brumbun Kendit

Ciri : Memiliki ciri ada bulu putih yang berderet dari kanan ke kiri pada bagian tekong atas.

62. Perkutut Katuranggan Buntel Mayit

Ciri : Perkutut ini bercirikan masing-masing dari sayapnya memiliki bulu berwarna putih.

63. Perkutut Katuranggan Lembu Rawan

Ciri : Cirinya adalah memiliki bulu yang tidak rata atau dlemok-dlemok.

64. Perkutut Katuranggan Kelabang Kapipit

Ciri : Memiliki ciri yaitu ada bulu berwarna putih pada bagian sayap dalam terlihat jika sayap perkutut direntangkan.

76. Perkutut Katuranggan Sogok atau Sujen

Ciri : Cirinya adalah pada ekornya ada bulu paling tenah salah satunya berwarna putih.

78. Perkutut Katuranggan Traju Mas

Ciri : Memiliki ules pada kaki na yang berwarna kuning

79. Perkutut Katuranggan Bromokolo

Ciri : Memiliki kuku yang panjang dan tajam dan kukunya berwarna putih dan bening.

80. Perkutut Katuranggan Ketitiran

Ciri : Memiliki suara kecil yang kuat dan keras berbunyi kikikikik. Biasanya ekornya berdiri sendiri sendiri tidak berkaitan.

81. Perkutut Katuranggan Mego Mendung

Ciri : Memiliki warna krem atau silver pada bodinya dan ekornya berwarna hitam. Hampir mirip dengan perkutut udan mas namun di bagian ekor bawah bulunya berwarna hitam. Kalungya pethuk dengan warna mata merah dan tembus cahaya.

82. Perkutut Katuranggan Pathak Warak

Ciri : Memiliki ciri khas kepala botak tanpa ada bulu sama sekali dan tulang kepala tanpa kulit yang terlihat seperti terluka yang menganga.

83. Perkutut Katuranggan Sumping

Ciri : Memiliki ciri khas tepat di atas mata kiri memiliki bulu yng berwarna putih atau di atas mata kanan saja.

84. Perkutut Katuranggan Kalung Usus

Ciri : Memiliki lurik yang nyambung pada bagian bawah leher/ tembolok/ pantat.

85. Perkutut Sapu Jagad/ Cemoro

Ciri : Ciri perkutut ini adalah ada bulu lebih setelah ujung bulu

86. Perkutut Sri Kempel

Ciri : Perkutut ini memiliki bulu ekor dari pangkal sampai ujung ekor menumpuk dan kotorannya pun juga demikian

87. Perkutut Simbar

Ciri : Burung ini memiliki ciri ada bulu putih yang terdapat di kaki

89. Perkutut Banyu Panguripan

Ciri : Ciri utama dari perkutut ini adalah minumnya banyak , bahkan sehari bisa menghabiskan sewadah minum yang besar atau lebih. Atau burun ini biasanya tidur di air atau tidur di tempat air.

90. Perkutut Widaksana gasti gasti

Ciri : Ciri nya adalah pada suaranya yang luar biasa. Burung perkutut ini bersuara keras sekali bahkan sampai tembus menggema sampai jauh dan mantul.

91. Perkutut Durga Nguwuh

Ciri : Perkutut ini biasanya manggung pada tengah malam sekitar antara 23.00 sampai 00.00.

92. Perkutut Durga Ngerik

Ciri : Perkutut ini memiliki ciri khas yaitu manggungnya terus terusan (siang malam).


Nah kawan semuanya, itulah beberapa jenis perkutut dan gambarnya yang bisa perkututpedia sampaikan. Jika mungkin ada katuranggan perkutut yang belum kami sampaikan, bisa teman-teman sampaikan di kolom komentar. Nantinya akan selalu kami update sesuai dengan pengetahuan yang kami dapatkan.