Ciri Mathi Perkutut Banyu Mili dan Pamornya - Perkutut katuranggan memang memiliki banyak keunikan. Bukan saja unik, bahkan pada beberapa orang yang percaya, perkutut katuranggan memiliki daya mistis atau tuah. Tuah perkutut Banyu Mili ini banyak diakui oleh para kung mania.
Ciri Mathi Perkutut Banyu Mili |
Perkutut Banyu Mili ini sedikit mirip dengan perkutut Katuranggan Pancuran Mas. Namun masih bisa dibedakan, insyaallah di lain waktu akan perkututpedia sampaikan beda Perkutut Banyu Mili dan Perkutut Pancuran Mas. Untuk saat ini, akan kami sampaikan terlebih dahulu ciri dan tuah Perkutut Banyu Mili untuk Anda. Perhatikan ciri mathi perkutut Banyu Mili di bawah ini.
Ciri-Ciri Perkutut Katuranggan Banyu Mili
- Pada bagian leher depan sampai pangkal ekor terbelah (ada belahan yang nampak jelas)
- Terlihat garis lurus dari leher sampai pangkal ekor
Itulah ciri utama perkutut katuranggan Banyu Mili. Banyu Mili sendiri secara bahasa berasal dari bahasa Jawa yang artinya adalah "Air Mengalir". Banyak para kolektor yang mencari perkutut Banyu Mili.
Ciri mathi perkutut Banyu Mili ini cukup mudah dikenali karena nampak secara fisik. Jadi untuk kung mania pemula kami kira bisa dengan mudah mengetahui ciri mathi perkutut banyu mili di pasaran.
Tuah Perkutut Banyu Mili
Untuk tuah perkutut Banyu Mili ini berhubungan erat dengan rezeki. Sesuai dengan namanya, Banyu Mili, bagi yang memelihara perkutut ini konon katanya rezekinya menglir terus tanpa berhenti seperti air mengalir.
Hampir sama dengan keris pamor Banyu Mili, perkutut jenis ini juga diyakini memiliki tuah mendatangkan rezeki. Untuk perkutut ini sebenarnya tidak terlalu sulit untuk mendapatkannya. Karena kita bisa menemukannya di penjual perkutut ombyokan atau di peternak perkutut.
Terkait harga burung perkutut ini tergantung pada kesepakatan, bisa sangat mahal dan bisa juga sangat murah.Harga perkutut Banyu Mili ini sebenarnya variatif dan bisa berbeda-beda masing-masing daerah.
Untuk tuah perkutut Banyu Mili sebaiknya jangan terlalu bergantung kepada nya. Karena bagaimanapun juga semuanya tetap berasal dari Tuhan YME. Jika ada tuah perkutut katuranggan ada baiknya itu dijadikan sebagai sugesti positif di alam bawah sadar kita untuk menjadi lebih baik.
Dengan demikian maka kita akan menjadi lebih semangat dalam menjalani hidup. Apalagi terkait rezeki, maka kita akan lebih semangat lagi dalam bekerja mencari rezeki yang halal.
Ok ndoro semua, semoga ulasan di atas bisa menambah khazanah pengetahuan kita terkait dengan perkutut katuranggan. Doakan admin tetap sehat dan lancar rezeki agar bisa tetap berbagi pengetahuan mengenai perkutut katuranggan. Oh iya, jika ada kekurangan dalam ulasan kami, mohon bisa konfirmasi melalui kolom komentar untuk saling berbagi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar